Pages

6 Rahasia Bercinta untuk Anda yang Baru Melahirkan

| | 0 komentar

Menemukan waktu untuk bercinta setelah
memiliki bayi, memang sulit. Namun
bukan berarti tidak ada jalan keluar.
Ini tujuh rahasia bercinta yang bisa
Anda lakukan bersama pasangan,
seperti dikutip dari baby center: 1. Jangan Hanya Bercinta di Kamar Sebelum si kecil lahir, bisa jadi Anda
belum pernah bercinta selain di
tempat tidur Anda. Sekarang setelah
buah hati lahir, tentu Anda harus
menemukan cara baru agar aktivitas
bercinta tetap bisa dilakukan namun tidak mengganggu bayi. Kenapa tidak mencoba bercinta di
ruang tamu atau di kamar mandi.
Menurut pakar seks Ian Kerner,
melakukan sesuatu yang tidak biasa
di tempat baru, bisa membuat Anda
dan pasangan semakin bergairah. 2. Manfaatkan Waktu Tidur Siang Tips kedua ini tentu saja tidak bisa
dilakukan di hari kerja karena
pasangan ada di kantor. Anda dan si
dia bisa mencobanya saat weekend.
Ketika si kecil tidur siang, mulailah
berbagi keintiman dengan pasangan. Sebelum melakukannya, usahakan
Anda sudah beristirahat dengan
cukup. Wanita yang baru saja menjadi
ibu biasanya akan merasa kurang
istirahat. Rasa lelah ini bisa
menurunkan mood untuk bercinta. 3. Mengobrol dari Hati ke Hati
dengan Pasangan Saat si kecil tidur di malam hari, Anda
bisa mengatur ruangan menjadi lebih
intim, misalnya dengan meredupkan
lampu. Lalu mengobrollah dengan
pasangan, kenang masa-masa
bahagia Anda dengannya seperti ketika masa pacaran. Sebelum Anda
dan pasangan sadar, bisa jadi Anda
dan si dia sudah tak sabar untuk
bercinta. 4. Libur Sejenak Menjadi ibu, meski membahagiakan,
bisa sangat melelahkan dan membuat
Anda stres. Jadi tidak ada salahnya
untuk Anda meliburkan diri sejenak.
Minta bantuan saudara yang Anda
percaya untuk menjaga si kecil, sementara Anda berkencan lagi
dengan pasangan. Saat Anda pulang ke rumah, mood
Anda untuk bercinta pun mulai
terbangun. Sementara si kecil tidur,
Anda bisa melanjutkan momen
romantis itu dengan seks. 5. Jangan Tunggu Adanya Privacy
Jika Memang Tidak bisa
Mendapatkannya Beberapa orangtua baru memilih
menunda bercinta sampai mereka
bisa mendapatkan waktu untuk
berduaan saja. Jika Anda melakukan
hal itu, Anda dan pasangan
sepertinya harus menunda seks lama sekali. Menurut survei baby center yang
melibatkan 20 ribu orangtua, 60%
dari mereka bercinta saat bayi berada
di ruangan yang sama dengan
mereka. Anda pun bisa melakukan
hal yang sama, asal tidak mengganggu bayi dan berhati-hati
dalam melakukannya. Usahakan bayi
dalam tempat yang aman, dan tentu
saja Anda dan pasangan tetap harus
mengawasinya. 6. Saling Merayu & Rileks Mendapatkan mood untuk bercinta
bisa jadi sulit untuk orangtua baru.
Agar mood itu datang, tentu Anda
dan pasangan perlu melakukan
beberapa usaha. Misalnya saja, Anda
dan pasangan bisa saling merayu sepanjang hari, sebelum akhirnya di
malam hari bertemu. Merasa rileks juga penting untuk
membangkitkan mood Anda dan
pasangan. Sebelum si dia pulang
misalnya Anda bisa menonton DVD
film romantis sambil menyusui si kecil.
Sedangkan pasangan bisa melakukan hobinya dulu, seperti
berolahraga. Lakukan kegiatan
apapun yang bisa membuat Anda
dan si dia rileks. Kegiatan yang Anda lakukan
sebelum bercinta ini sebenarnya bisa
jadi foreplay. Meski begitu, foreplay
yang sebenarnya tetap perlu Anda
dan pasangan lakukan sebelum
aktivitas bercinta itu dilakukan. Masih menurut survei baby center, 60%
responden wanita mengaku tidak
ada hal lain yang bisa membuat
mereka mood atau bergairah selain
sentuhan dan ciuman dari
pasangannya.

0 komentar:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

Gallery Top
 
© Copyright 2010. yourblogname.com . All rights reserved | yourblogname.com is proudly powered by Blogger.com | Template by o-om.com - zoomtemplate.com